Persahabatan

 Persahabatan 

Kamis, 17 Januari 2025

PW. ST Antonius, Pertapa, 

Markus 2:1-12 


Sahabat sejati laksana  bintang di angkasa. kamu tidak selalu dapat melihat bintang, tetapi bintang selalu ada pada titik koordinatnya. Demikianlah sahabat sejati selalu ada dan tetap dipihakmu bahkan di saat jarak terentang dan waktu berat melandamu. 

Injil hari ini mengisahkan penyembuhan dramatis, tatkala Yesus berkhotbah di dalam rumah, teman orang lumpuh membuat lubang di atap dan menurunkannya di hadapan Yesus & kerumunan orang. “Yesus, melihat iman mereka” menyembuhkan, segalanya: mengampuni dosa, memperbaharui kehidupan orang lumpuh dan teman-temannya.

Saudara-saudari terkasih,  Yesus melakukan penyembuhan fisik dan spiritual, secara keseluruhan, melalui hasil pertemuan pribadi dan sosial. Sebagai murid-murid Tuhan Yesus, yang merupakan dokter jiwa dan raga, kita dipanggil untuk melanjutkan “pekerjaan penyembuhan dan keselamatan-Nya” melalui persahabatan & pergaulan sosial yang sehat dan wajar.

Tuhan memberkati 🙏

(Ditulis oleh Rm Adytia Peranginangin OCarm, Pastor Paroki St Yohanes Penginjil Pinangsori)

ket. foto: Menemani para sahabat bekerja
dok. P. Aditya O.Carm



Posting Komentar

Terima Kasih Atas Partisipasi Anda dalam kolom komentar.

[blogger]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget