Jaminan

 

Gelang emas bukan saja sebagai hiasan tetapi juga sebagai jaminan investasi dalam rumah tangga


Rabu, 8 Januari 2025

Sesudah Penampakan Tuhan

Mrk 6:45-52 


Almarhum Gus Dur pernah mengisahkan bahwa: 

“Tidak ada jaminan kalau orang sudah profesor doktor, lalu tidak korupsi. Tidak ada jaminan juga kalau orang yang kaya lalu tidak korup,” jelasnya panjang lebar.

Tiba-tiba muridnya bertanya:  “Masa tidak ada apa pun yang bisa jadi jaminan?” “Ya tentu ada,”: jawabnya santai. “BPKB, sertifikat tanah, SK PNS,”: sembari tersenyum. 🤣🤣 

Injil hari ini menceritakan para murid yang tercekam di perahu karena badai dahsyat. Namun akhirnya Yesus datang meredakan badai dan mereka pun selamat. 

Episode ini adalah gambaran indah realitas Gereja sepanjang masa: Gereja juga harus menghadapi angin sakal dan badai, yang mengancam menenggelamkannya.

Saudara-saudari terkasih. Apa yang menyelamatkan Gereja bukanlah keberanian dan kualitas orang-orang-Nya: melainkan iman kepada Kristus dan firman-Nya. Bagaimana dengan hidup Anda? Apakah kita sudah menjaminkan hidup pada iman Kristus?

Tuhan memberkati 😇

(Ditulis oleh Rm Adytia Peranginangin, OCarm, Pastor Paroki St. Yohanes Penginjil Pinangsori)

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Partisipasi Anda dalam kolom komentar.

[blogger]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget