![]() |
P. Adytia Peranginangin OCarm sedang bermain-main dengan anak anjing yang ada di pastoran |
Minggu, 20 Oktober 2024
Pekan Biasa XXIX/B
Mark 10:35-45
Sangat menarik memperhatikan anak-anak anjing bermain. Terlebih lagi saat anak anjing menemukan sepotong daging dan anjing-anjing lain mengejarnya. Akhirnya ia pun melepas daging dari gigitannya. Para pengejar langsung meninggalkannya dan berebutan dengan anjing-anjing lain yg bergumul mendapatkannya. Si anjing kecil, yg melepas daging, kini berjalan melenggang dengan tenang seakan-akan berkata: “Aku kehilangan daging tapi mendapatkan kembali halaman bermain yang damai.” Terkadang kita harus melepas sesuatu untuk mendapatkan sesuatu yang bernilai lebih tinggi.
Dalam Injil hari Minggu ini, kita membaca kisah saudara Yakobus dan Yohanes, yang meminta untuk duduk di samping Yesus dalam kerajaan-Nya.
Kita dapat melihat bahwa niat sebenarnya dari Yakobus dan Yohanes adalah untuk menunjukkan kepada orang-orang bahwa mereka dekat dengan Yesus.
Saudara-saudari terkasih.
Dalam pikiran ke-dua murid di atas, duduk di samping-Nya melambangkan kekuasaan dan pengaruh. Kita tidak akan pernah dekat dengan Yesus jika kita mencari kekuasaan dan sanjungan. Ketika kita berpaling dari kekuasaan dan sanjungan, justru kita mulai merangkul sifat melayani dan kerendahan hati, yang diwujudkan oleh Yesus.
Tuhan memberkati 😇
(Ditulis oleh Rm Adytia Peranginangin OCarm, Pastor Paroki St Yohanes Penginjil Pinangsori)
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Partisipasi Anda dalam kolom komentar.