![]() |
Ket Foto: Patung Yesus “Divine Mercy” dari bapa Uskup Kesukupan Sibolga Mgr Fransiskus Sinaga. |
Kamis, 20 Februari 2025,
PB VI/C
Markus 8: 27 - 33
MENURUT KAMU, siapakah Aku ini?" (Luk 9:18-24) Jika kita hanya datang kalau SAKIT/BERMASALAH, Yesus adalah DOKTER. Jika kita bertemu waktu LAHIR, NIKAH, MATI, Yesus adalah PETUGAS CATATAN SIPIL. Jika kita bertemu hanya SETIAP MINGGU, Yesus adalah pedagang pekan di kampung. Jika dalam SETIAP GERAK, USAHA, HARI, kita BUTUH & BERTEMU dengan Yesus, maka Yesus adalah PENYELAMAT/MESIAS. Jadi siapakah Yesus?
Dalam Injil, kita mendengar Petrus merasa jawabannya yang paling benar, bahwa “Yesus adalah Mesias!” Sehingga ia merasa paling berhak menegur Yesus "ketika Ia menjelaskan apa yang akan terjadi: menanggung banyak penderitaan, ditolak bahkan dibunuh, tapi bangkit sesudah tiga hari." Sehingga Yesus menegur Petrus, kata-Nya: “Enyahlah Iblis! Karena kamu berpikir seperti yang dipikirkan manusia.”
Saudara-saudari terkasih, Siapakah Yesus bagimu? hanya bisa dimengerti sepanjang jalan kita menghayati iman Kristiani. "Jalan kasih karunia dan dosa." Itu adalah "jalan seorang murid." Faktanya, "Yesus tidak mengatakan kepada Petrus dan para rasulnya: kenalilah Aku! Dia berkata: ikuti Aku! Dan justru "mengikuti Yesus inilah yang membuat kita mengenal Yesus. Mengikuti Yesus dengan kebajikan dan "juga dengan dosa-dosa” kita. Tetapi selalu ikuti Yesus!. Tuhan memberkati.
(Ditulis oleh RM. Adytia Peranginangin, OCarm Pastor Paroki St. Yohanes Penginjil, Pinangsori)
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Partisipasi Anda dalam kolom komentar.